Cara Menanam Bunga Krisan Untuk Pemula (Sukses)

Posted on

Cara Menanam Bunga Krisan Untuk Pemula (Sukses) – Hai sobat berkebun.co.id, kita akan membahas tentang cara menanam bunga krisan, yang mana pada kesempatan kali ini akan kita bahas secara singkat dan padat melalui artikel berikut ini :

Contents

Cara Menanam Bunga Krisan Untuk Pemula (Sukses)

Mungkin anda sudah tidak asing lagi dengan bunga krisan atau yang biasa disebut juga dengan bunga seruni, yang mana sering kita jumpai di tempat acara pernikahan, dengan dekorasi yang biasanya tertata indah bunga-bunga tersebut.

Selain untuk dekorasi acara perinakahan bunga jenis ini juga sering digunakan untuk acara seperti ulang tahun, dan acara resmi lainnya. Selain itu juga bunga ini dapat dimanfaatkan untuk tanaman hias rumah kita.

Pada masa dahulu tanaman bunga krisan juga pernah mendapatkan predikat suatu lambang kemegahan kekaisaran dinasti di negara Cina, oleh sebab itu, bunga krisan mendapat julukan Queen of the East serta dijadikan sebagai bunga nasional di negara Jepang.

Bunga ini krisan ini memiliki banyak sekali manfaat berupa vitamin yang terkandung di dalamnya, dari mulai vitamin A, vitamin C, folat, protein, niacin, kalsium, zat besi hingga magnesium. Dengan cara mencampurkan bunga tersebut pada minuman teh.

Oleh sebab itu maka bunga krisan dapat dimanfaatkan sebagai menjaga kekebalan tubuh pada manusia, menurunkan demam, membersihkan racun atau detoksifikasi hati, mengatasi gangguan pernafasan, menurunkan kadar kolesterol dalam darah, menghilangkan jerawat dan meringankan sakit kepala dan stress.

Sebelum kita lanjut untuk cara menanam bunga krisan, sebaiknya kita akan mengenal terlebih dahulu tentang bunga krisan ini :

Krisan Potong

Untuk pertama adalah jenis bunga krisan potong, jenis ini memiliki ciri yaitu dengan cara ditanam secara langsung di dalam tanah yang luas pada lahan kebun atau taman, kemudian varietas ini umumnya dijadikan sebagai bunga potong yang biasa dipergunakan sebagai dekorasi ruangan.

Varietas bunga krisan potong ini merupakan jenis varietas yang kuat dan dapat bertahan hingga beberapa tahun kedepan, apabila ditanam pada waktu yang tepat dan dirawat secara benar.

Krisan Pot

Yang ke dua adalah krisan pot, ada empat jenis untuk bunga krisan pot yaitu :

  • Krisan Anemone, jenis krisan ini memiliki ciri satu atau dua baris kelopak di sekitas pusat dari bunga nya
  • Krisan Daisy, jenis varietas bunga ini mempunyai satu baris kelopak pada sekitar pusat bunganya dan memiliki bentuk seperti bunga daisy.
  • Krisan Spider, merupakan salah satu jenis bunga krisan yang kurang dikenal oleh kebanyakan orang, jenis ini memiliki kelopak bunga yang berukuran panjang dan terkulai.
  • Krisan Pompom, merupakan salah satu varietas yang sering dilihat karena berbentuk seperti bola-bola kecil berukuran bola tenis.

Dari keempat jenis varietas bunga krisan diatas, jenis-jenis varietas diatas selalu ditanam di dalam pot atau di dalam lahan berupa bedeng dengan pemindahan yang intensif sehabis masa muncul bunga berlalu.

Kelemahan dari jenis varietas bunga krisan ini ialah cenderung lebih lemah jika dibandingkan dengan jenis krisan potong dan sangat tidak tahan dan tidak akan tumbuh pada cuaca yang dingin.

Langsung saja kita akan membahas cara menanam bunga krisan tersebut dengan baik.

Penanaman Bunga Krisan

Sebelum melakukan penanaman sebaiknya anda harus mempersiapkan terlebih dahulu, seperti pot yang ukuranya tidak terlalu besar dan harus memiliki dasaran yang berlubang, agar proses drainase berjalan dengan baik.

Selanjutnya anda juga harus sudah mempersiapkan olahan tanah yang dicampur dengan menggunakan serbuk dari serabut kelapa, gambut serta arang sekam, dengan perbandingan 4 : 4 : 1. Selain itu juga anda bisa menggunakan sekam padi dan tanah.

Dalam proses menanam bunga krisan dengan menggunakan pot ini sebaiknya tidak dilakukan dengan ketinggian yang melebihi 6 cm. Dalam satu pot akan lebih efektif apabila anda menanam bibit bunga krisan sebanyak 5 sampai 6 saja.

Hal ini bertujuan untuk mencegah akan terjadinya penghambatan dalam pertumbuhan bunga tersebut, dan juga agar nantinya bunga tersebut dapat menghasilkan bentuk fisik yang lebih baik serta sesuai dengan harapan. Cara penanaman bunga krisan bibit pertama dapat diletakkan pada bagian tengah media tanam, dan yang lainnya dapat diletakkan mengelilingi biji yang berada di tengah dengan arah miring.

Perawatan Awal Bunga Krisan

Proses perawatan awal dalam melakukan penanaman bunga krisan tidak terlalu susah anda cukup melakukan penyiraman dan pemupukan sesuai porsi, berikut ini adalah proses penyiraman dan pemupukan yang baik.

Penyiraman

Proses penyiraman dapat dilakukan setiap pagi hari, agar tanah dapat cepat mengering di siang harinya. Hindarilah penyiraman bunga krisan di sore hari ataupun pada malam hari, sebab ini akan menimbulkan penyakit pada bunga krisan tersebut. Dan harus anda ketahui juga, jangan melakukan penyiraman pada saat siang hari dimana matahari sedang bersinar penuh dan menyengat, sebab ini akan merusak proses fotosintetis pada tanaman tersebut.

Pemupukan

Pemupukan pada bunga krisan terbilang sangat mudah dan tiodak terlalu mahal, anda dapat memupuknya setiap satu bulan sekali. Dalam pemupukan, sebaiknya anda menggunakan  pupuk organik seperti pupuk kandang dan kompos, agar bunga krisan anda tumbuh dengan subur dan sehat.

Demikian ulasan mengenai Cara Menanam Bunga Krisan Untuk Pemula (Sukses) yang dapat dijelaskan secara singkat oleh berkebun.co.id, mudah – mudahan bermanfaat bagi anda yang membacanya, selamat mencoba semoga sukses dan terimakasih.